Minggu, 09 Mei 2010

MENGENAL DIRI SENDIRI

Mengenal diri berarti:

Memahami kekhasan fisiknya, kepribadian, watak dan

temperamennya, mengenal bakat-bakat alamiah yang

dimilikinya serta punya gambaran atau konsep yang jelas

tentang diri sendiri dengan segala kekuatan dan

kelemahannya

Manfaat dan tujuan mengenal diri:

Seseorang dapat mengenal kenyataan dirinya, dan sekaligus

kemungkinan-kemungkinannya, serta (diharapkan

mengetahui peran apa yang harus dia mainkan untuk

mewujudkannya

Cara Mengenal Diri:

1. Melalui sejarah perkembangan diri

2. Melalui penelusuran bakat dan kepribadian

3. Melalui pengalaman sehari-hari

4. Melalui kebersamaan dengan orang lain

5. Melalui kaca mata orang lain

6. Melalui refleksi pribadi

Kepribadian/Watak/Temperamen

1. Kepribadian

Adalah organisasi dinamis di dalam individu yang terdiri

dari sistem-sistem psikofisik yang menentukan tingkah

laku dan pikirannya secara karakteristik dalam

menyesuaikan diri terhadap lingkungan (G. Allport)

2. Watak

Adalah totalitas dari keadaan-keadaan dan cara

bereaksi jiwa terhadap perangsang. (G. Ewald)

Secara teoritis, watak dibedakan (G. Ewald)

a. Watak yang dibawa sejak lahir

b. Watak yang diperoleh

3. Temperamen

Adalah gejala karakteristik daripada sifat emosi individu,

termasuk juga mudah tidaknya terkena rangsangan emosi,

kekuatan serta kecepatannya bereaksi, kualitas kekuatan

suasana hatinya, segala cara daripada fluktuasi dan

intensitas suasana hati. Gejala ini bergantung pada faktor

konstitusional dan karenanya terutama berasal dari

keturunan (Allport)

Temperamen

Adalah konstitusi psikis yang berhubungan dengan

konsitusi jasmani (G. Ewald)

Jenis-jenis temperamen:

1.Sanguinis

2.Koleris

3.Melankolis

4.Phlegmatis

Mengenal Bakat

A. Pengertian Bakat

1. Bakat merupakan potensi yang dimiliki oleh seseorang

sebagai bawaan sejak lahir. Unsur rohani ini dapat atau

tidak berkembang turut ditentukan oleh keadaan di luar

diri seseorang (lingkungan), & didukung oleh keinginan

kuat yang dimiliki oleh orang itu untuk mengembangkan

atau tidak mengembangkannya.

2. Bakat adalah suatu bentuk kemampuan khusus, yang

memungkinkan seseorang memperoleh keuntungan

dari hasil pelatihannya sampai satu tingkat lebih tinggi.

Kalau personality dipahami sebagai totalitas manusia

yang unik, maka bakat merupakan salah satu dari

personality itu.

3. Bakat merupakan potensi, dan bukan sesuatu yang sudah betul-betul nyata dengan jelas. Bakat lebihsebagai kemungkinan, yang masih harus diwujudkan. Kita tidak dengan sendirinya mengetahui bakat kita, walau sebenarnya kita memilikinya, dan dapat mewujudkannya ketika kita menggali dan mengembangkannya.

4. Bakat merupakan suatu karakteristik unik individu yang

membuatnya mampu (atau tidak mampu) melakukan

suatu aktivitas dan tugas secara mudah (atau sulit) dan

sukses (atau tidak pernah sukses)

B. Kecerdasan Sebagai Bakat

Jenis kecerdasan:

1. Kecerdasan linguistik

2. Kecerdasan logis-matematis

3. Kecerdasan spasial

4. Kecerdasan musikal

5. Kecerdasan kinestetik-jasmani

6. Kecerdasan antarpribadi

7. Kecerdasan intrapribadi

C. Hal-hal yang mempengaruhi bakat

1. Unsur genetik

2. Latihan

3. Struktur tubuh

D. Pola hubungan Bakat & Kreativitas

1. Anak yang berbakat tetapi tidak kreatif

2. Anak yang berbakat & kreatif

3. Remaja yang kreatif tetapi tidak berbakat

4. Orang dewasa yang kreatif & berbakat

E. Mengembangkan Bakat

1. Perlu mengetahui bakat

a. Untuk mengetahui potensi diri

b. Untuk merencakan masa depan

c. Untuk menentukan tugas atau kegiatan

2. Cara mengembangkan bakat

a. Perlu keberanian

b. Perlu didukung latihan

c. Perlu didukung lingkungan

d. Perlu memahami hambatan-hambatan

pengembangan bakat & cara mengatasinya

Mengembangkan kekuatan dan mengatasi kelemahan

diri sendiri:

1. Introspeksi diri

2. Mengendalikan diri

3. Membangun kepercayaan diri

4. Mengenal dan mengambil inspirasi dari tokoh-

tokoh teladan

5. Berpikir positif & optimis tentang diri sendiri

1 komentar:

  1. Postingannya Keren
    Kalau Boleh Saran Semua Mata Kuliah Management Informatika Di Share :D

    BalasHapus